Bahan pembuatan kaldu/ stock
terasboga.com - Mendengar kata kaldu pasti kalian gak asing lagi kan temans, kaldu biasanya kita buat kalau kita mau bikin soto atau sup. Nah, kalau kaldu untuk bikin soto atau sup yang biasa kita buat di rumah itu pake bumbu dan rempah-rempah yang biasa kita jumpai, seperti bawang merah, jahe, daun salam ataupun bahan lain yang biasa digunakan sebagai dasar pembuatan soto atau sup Indonesia.
Kali ini, kita akan membahas tentang Kaldu/ stock yang digunakan pada hidangan kontinental, cukup mudah dan sederhana dalam proses pengolahannya,
bahan yang digunakan juga murah dan mudah didapat, antara lain :
1. Daging
Penggunaan
daging dalam pembuatan kaldu/ stock sangat jarang sekali dikarenakan
harga daging yang mahal. Akan tetapi, daging dapat digunakan saat membuat consomme. Consomme adalah kaldu yang terbuat dari daging yang telah dicicil terlebih dahulu dan dimasak menggunakan bumbu-bumbu kemudian disaring hingga jernih.
2. Tulang
Tulang
biasanya digunakan dalam pembuatan kaldu/ stock dikarenakan harga yang relatif
murah dan juga tulang biasanya tidak digunakan dalam pengolahan makanan,
sehingga dapat dimanfaatkan dalam pembuatan kaldu/ stock. Tulang yang
biasa digunakan dalam pembuatan kaldu/ stock antara lain : tulang sapi
muda/veal, tulang ayam (chicken), tulang kambing dan juga tulang
ikan (fish).
3. Bahan
penyedap
Pembuatan
kaldu/ stock menggunakan bahan penyedap agar aroma pada kaldu/ stock semakin
sedap dan menggugah selera. Bahan penyedap yang digunakan adalah :
a. Mirepoix merupakan bahan nabati yang berasal
dari sayuran yang biasanya dicincang/ dipotong serta direbus bersama tulang
selama proses pembuatan kaldu/ stock. Bahan mirepoix seperti wortel,
bawang bombay, batang bawang serta batang seledri.
b. Bouquete garni merupakan
campuran dari berbagai rempah yang diikat menjadi satu dan digunakan bersama
dalam proses pembuatan kaldu/ stock. Bouquete garni terdiri dari
bay leaves, thyme, daun bawang, daun seledri dan bisa juga ditambahkan
lada butir dan cengkeh.
4. Produk
asam
Produk
asam yang digunakan biasanya adalah tomat, yang digunakan dalam pembuatan brown
stock / kaldu coklat.
5. Lada
dan garam
Lada
dan garam merupakan bahan yang digunakan untuk menajamkan aroma kaldu yang
dibuat. Akan tetapi penggunaan garam dan lada biasanya dalam jumlah sedikit
atau bahkan ada kaldu yang sama sekali tidak menggunakan garam, dan garam hanya
ditambahkan apabila kaldu akan digunakan sebagai bahan saus.
0 Response to "Bahan pembuatan kaldu/ stock"
Posting Komentar
Tulis komentar anda disini