Kandungan Gizi, Kualitas dan Olahan Telur
Telur merupakan bahan makanan yang istimewa karena bahan makanan ini dapat digunakan atau diaplikasikan pada berbagai macam/jenis hidangan, seperti pada menu appetizer, soup, maincourse maupun dessert.
Waow...luar biasa banget kan kandungan gizi yang terdapat pada telur. Nah, buat yang belum suka makan telur boleh kuy dicobain hidangan telur simpel dan bisa bikin makan jadi lebih nikmat dan berkualitas.
Siapa yang tak kenal telur, mulai dari anak-anak sampai orang tua semua kenal dan suka dengan bahan makanan satu ini.
Berbagai macam telur yang sering dikomsumsi atau diaplikasikan pada berbagai macam masakan antara lain telur bebek, telur ayam, telur angsa, telur burung puyuh dan telur ikan.
Walaupun berbeda dengan telur-telur yang lain, telur ikan juga dikonsumsi lho karena dapat diolah menjadi makanan yang enak dan digemari sebagian masyarakat.
Dari semua telur yang sudah disebutkan tadi, telur yang paling sering dikonsumsi dengan berbagai macam olahan, baik sebagai bahan tambahan maupun bahan utama adalah telur ayam.
A. Kandungan Gizi Telur
Dapat diolah menjadi berbagai macam Hidangan, telur sangat special karena mempunyai kandungan gizi yang banyak terutama kandungan protein. Kandungan gizi pada telur dapat dilihat pada tabel perbandingan kandungan gizi telur berikut ini:
Sebelum kita mengupas tuntas tentang olahan telur, kita cari tau kuy struktur atau bagian-bagian telur, terutama telur ayam yang biasa kita konsumsi sehari-hari untuk berbagai hidangan yang kita santap.
B. Bagian-bagian Telur
Berikut merupakan gambar telur dan bagian-bagiannya. Gambar bersumber dari brainly.co.id
Berikut bagian-bagian telur dan fungsinya, yaitu:
1. Kuning telur (egg yolk)
Fungsi dari kuning telur adalah sebagai cadangan makanan bagi embrio.
2. Keping germinal
Merupakan calon individu baru (embrio).
3. Membran cangkang
Selaput tipis yang pada telur yang membentuk rongga udara, biasanya terletak pada salah satu sisi telur yang tidak menempel pada cangkang.
4. Ruang udara
Sumber oksigen yang digunakan bagi calon embrio.
5. Membrane telur (vateline)
Bagian ini berfungsi untuk membungkus kuning telur serta mencegah terjadinya bintik-bintik hitam pada kuning telur.
6. Putih telur (albumin)
Berfungsi untuk melindungi embrio dari segala macam guncangan dan juga digunakan sebagai cadangan air dan makanan bagi embrio.
7. Kalaza (tali kuning telur)
Berbentuk seperti tali, kalaza berfungsi untuk menjaga embrio agar tetap berada di posisinya, yaitu di atas kuning telur.
8. Cangkang
Cangkang memiliki fungsi untuk melindungi bagian dalam telur. Cangkang bertekstur keras dan berpori kecil.
C. Cara Menentukan Kualitas Telur
Paling gampang caranya saat kita membeli telur untuk memastikan telur itu segar atau gaknya kita langsung ke peternakannya, tapi gak mungkin kan kita kudu ke peternakan cuma mau beli beberapa telur aja.
Kita gak bisa memungkiri nech saat membeli telur kita agak kerepotan kalau harus memilih-milih dulu, selain butuh waktu lama kita juga males ya milih satu satu apalagi kalau belinya di warung sebelah rumah, gak enak aja sama tetangga sendiri kok gak percaya.
Hampir gak mungkin memang kalau saat membeli telur kita terlalu detail banget milihnya. Saat di rumah sebelum telur digunakan atau diolah, bisa dech kita cek kualitas telur masih bagus atau gak dengan berbagai macam cara berikut ini :
1. Tanpa bantuan bahan lain
Cara menentukan kualitas telur tanpa menggunakan alat bantu dapat dilakukan dengan 2 cara, yaitu:
a. Meneropong
Cara meneropong bisa dilakukan di tempat yang terang yang ada lampunya atau dinar matahari. Caranya dengan mengangkat dan didekatkan dengan cahaya kemudian dilihat sambil diputar untuk mengetahui isi telur. Jika telur memiliki Kualitas baik, kuning telur masih berbentuk bulat di tengah.
b. Mengguncang
Berikutnya adalah dengan cara mengguncangkan telur dengan perlahan. Apabila Kita tidak mendengar suara/kuning telur bergerak bebas berarti telur dapat dikatakan masih bagus.
Apabila telur diguncang kemudian terdengar suara kuning telur bergerak bebas (suara jelas) berarti telur sudah hampir busuk. Mengguncangkan telur berkali-kali dapat membuat kalaza terlepas sehingga kuning telur bergerak bebas.
2. Menggunakan bantuan air
a. Merendam dengan air garam
Air garam yang digunakan untuk merendam telur memiliki konsentrasi 10%. Untuk mengetahui telur masih baik atau tidak, kita perlu merendam telur dalam cairan tersebut.
Telur yang masih memiliki kualitas yang baik akan terendam di dasar wadah, sedangkan telur yang sudah memiliki masa simpan lebih dari 14 hari akan langsung terapung di permukaan air garam.
b. Merendam dengan air biasa
Sama halnya dengan perendaman di dalam air garam, bedanya hanya air yang digunakan untuk merendam tidak diberi garam sama sekali. Telur yang masih baik akan langsung tenggelam di dasar wadah yang digunakan untuk merendam, untuk telur yang diperlakukan hal yang sama akan mengapung di permukaan air jika kondisinya telah busuk.
D. Olahan Telur
Seperti yang telah disampaikan di awal, telur merupakan bahan makanan yang special karna dapat digunakan atau diolah untuk berbagai jenis hidangan, mulai dari hidangan yang ringan (snack) sampai hidangan berat (makanan utama).
Macam-Macam hidangan telur/ berbahan dasar telur yaitu:
1. Hidangan breakfast
Hidangan dari telur yang biasanya digunakan untuk breakfast, antara lain: omellete, scramble eggs, sunny side up, turn over, easy over, boiled egg, boiled egg dan poach egg. Olahan telur yang digunakan untuk breakfast cenderung simpel dan tidak memerlukan banyak bahan tambahan lainnya.
2. Hidangan pembuka/Appetizer
Telur juga dijadikan salah satu bahan utama untuk membuat hidangan pembuka atau appetizer. Hidangan pembuka dengan menggunakan bahan utama telur antara lain egg croquette, devil egg dan lainnya.
3. Soup
Telur juga dimanfaatkan pada hidangan soup lho, egg drop soup contoh ya. Hidangan soup ini selain kaldu sebagai bahan utama, telur juga menjadi salah satu bahan utama dari hidangan soup ini. Egg drop soup juga cocok dinikmati ketika hujan tiba (cuaca dingin).
4. Hidangan Utama/ Maincourse
Contoh hidangan maincourse yang menggunakan telur sebagai salah satu bahan utamanya adalah Scotch egg. Scotch egg dibuat dengan bahan utama telur dan juga daging sapi cincang, yang membuat hidangan ini memiliki kandungan protein yang cukup tinggi dan dapat digunakan sebagai makanan untuk pemulihan setelah sakit ataupun operasi.
5. Hidangan penutup/ Dessert
Hidangan dessert berbahan utama telur adalah caramel pudding. Caramel pudding merupakan hidangan dessert cukup mewah dengan bahan dasar yang simpel serta metode pembuatan yang tidak terlalu rumit.
Hidangan ini disajikan dalam keadaan panas maupun dingin. Jika tidak terbiasa, mungkin ketika kalian menyantap hidangan ini akan langsung bilang amis ya, soalnya memang bahan utama yang digunakan untuk membuat Caramel pudding adalah telur.
Nah itu tadi bahasan kita tentang telur, hal lainnya akan kita bahas di artikel selanjutnya. Saran ataupun komentar silakan langsung ketik di kolom komentar. Ngobrol asik kuy di terasboga.com
0 Response to "Kandungan Gizi, Kualitas dan Olahan Telur"
Posting Komentar
Tulis komentar anda disini